senja 17 Headline...

Wow, Ada Laptop Tahan Banting dan Tahan Air!

Pernah lihat sebuah laptop diguyur air segelas, tapi tetap menyala? Pernah lihat sebuah laptop dijatuhkan dari ketinggian sekitar setengah meter, tapi tak rusak dan tetap berfungsi?
laptop_acer
Jika belum pernah dan ingin melihatnya, jangan coba-coba melakukan hal tersebut dengan laptop kesayangan Anda. Sebab dijamin laptop Anda akan masuk "bengkel" atau tempat sampah.

Tapi kalau laptop Anda adalah Acer Travelmate series 6000 atau 8000, silakan dibuktikan sendiri, dijamin tak ada masalah. Hal itu sudah dibuktikan oleh Acer dalam acara buka puasa bersama di Jakarta, beberapa hari lalu.

Dengan moto “Serious Machines for Serious Business”, Acer Travelmate memang ditujukan bagi kalangan pebisnis dan profesional. Untuk seri 6000, Acer menghadirkan Travelmate 6495T/6495TG. Sedangkan untuk seri 8000 terdapat dua varian, yakni 8481T/8481TG dan 8473T/8473TG.

Dalam demo tersebut, keyboard Acer Travelmate 6495T diguyur segelas air, namun tetap menyala. Itu lantaran di bagian bawahnya terdapat “talang air” yang menyalurkan air keluar melalui dua lubang di bagian bawah tanpa mengenai motherboard.

Sedangkan Acer Travelmate seri 8000, dengan daya tahan baterai hingga 13 jam, terbukti tahan banting dalam arti sesungguhnya. Meski dijatuhkan dari ketinggian sekitar setengah meter, namun tak menjadi masalah. Tak ada kerusakan sama sekali.

Dalam acara tersebut, Acer Group Indonesia juga memperkenalkan jajaran luas produk terbaru, baik yang ditujukan untuk segmen konsumen maupun komersial.

Produk-produk tersebut antara lain notebook, desktop, smart handheld, dan proyektor LCD. Salah satu yang menarik adalah hadirnya tablet komputer Iconia W500 berbasis sistem operasi Windows. Inilah tablet pilihan alternatif bagi segmen profesional.

“Acer menyadari bahwa situasi pasar komputer saat ini berubah. Konsumen menghendaki lebih banyak pilihan produk untuk mobilitas yang juga memenuhi tuntutan gaya hidup dan tren,” kata Jason Lim, President Director Acer Group Indonesia. (*/Tempointeraktif)
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...