senja 17 Headline...

10 Daftar Entrepreneur Internet Indonesia

Internet sudah menjadi salah satu media pemasaran yang paling menjanjikan. Itulah sebabnya, semakin banyak orang yang menjadikan internet sebagai basis kegiatan mereka. Baik untuk meraih keuntungan, atau juga sekedar untuk mengembangkan bakat serta kemampuan sehingga bisa bermanfaat bagi orang lain.
Di Indonesia sendiri, kecenderungan penggunaaan internet sebagai media berusaha mulai berkembang. Hal ini bisa dilihat dari beberapa orang yang mampu meraih kesuksesan mengembangkan kegiatan mereka berbasis internet.
Ada 10 orang Indonesia yang dianggap mampu menjadi ikon kesuksesan berbisnis melalui internet. Mereka adalah :


1.Hendrik Tio
Hendrik adalah pemilik sekaligus pendiri toko online terbesar di Indonesia yaitu Bhinneka.com. Berdiri sejak tahun 1999, kini toko tersebut sudah mampu meraup omset hingga 60 miliar setahunnya. Sebuah angka yang fantastis terutama jika melihat modal awal yang dikeluarkannya hanya senilai Rp. 100 juta.

2.Andrew Darwis
Andrew Darwis adalah pelopor berdirinya situs komunitas terbesar di Indonesia, yaitu kaskus.com. Dalam situs ini, menyediakan ruang bagi seluruh pengguna internet untuk berdiskusi hingga bertransaksi bisnis.

3.Habibie Afsyah
Habibie adalah seorang tokoh bisnis online yang memiliki kekurangan pada bagian kakinya. Namun dengan kekurangan tersebut, menjadi sebuah semangat untuk menekuni dunia bisnis online dengan memanfaatkan situs Amazon.com. Kini Habibie selain menjadi tokoh bisnis online, juga sudah berperan sebagai trainer di Eprofitmatrix dan juga menerbitkan buku.

4.Anne Ahira
Perempuan kelahiran Bandung tahun 1979 ini memulai bisnis online sejak tahun 2001. pada tahun 2007, Indonesia memintanya untuk berbicara di APEC sebagai wakil Indonesia. Tahun 2005, Anne Ahira mendirikan sebuah sekolah Internet Marketing secara online. Pada tahun 2010, mendirikan sebuah situs yang berisi kumpulan artikel AnneAhira.com. Namun, sejak tahun 2011, situs ini mengalami kesulitan pendanaan sehingga tidak memunculkan artikel-artikel baru lagi.

5.Rahmad Saputra
Rahmad Saputra memulai usahanya di bidang pelatihan dan seminar mengenai internet marketing. Saat ini usahanya sudah mampu meraih banyak klien yang menginginkan informasi dan konsep internet marketing darinya.

6.Aulia Halimatussadiah
Wanita kelahiran 17 Juni 1983 ini, memiliki profesi sebagai penulis. Itulah sebabnya, dia berkeinginan mendirikan sebuah bisnis yang tidak jauh dari hoby dan ketrampilan yang digelutinya. Pilihannya dijatuhkan dengan mendirikan sebuah toko buku online yaitu kutukutbuku.com dan juga publisher on demand pada nulisbuku.com,

7.Rudi Salim
Bisnis game online membawanya meraih keberuntungan. Meski pun pada awal dirinya terjun ke bisnis online berawal dari usaha pembiayaan traksaksi penjuaalan online. Namun kini, usahanya sudah berjalan hingga memiliki delapan cabang di delapan kota. Selain itu, omsetnya sudah mencapai Rp. 1,3 Miliar sebulan. Semua itu diraih dengan mengorbankan kuliahnya serta menjual mobil dan sebuah usaha karaoke milik keluarga.

8.Arrival Dwi Santosa
Dalam dunia internet, nama Arrival melejit sejak menemukan sebuah perangkat antivirus yang sudah diakui kehebatannya. Padahal, usianya masih terbilang anak-anak pada saat menciptakan perangkat antivirus tersebut. Antivirus ciptaannya tersebut ditemukan saat dirinya duduk di bangku kelas 2 SMP pada tahun 2009 lalu.

9.Zainuddin Nafarin
Sebagian besar pengguna komputer pernah mengenal antivirus Smadav. Namun, belum tentu mereka tahu siapa penciptanya. Dialah Zainuddin Nafarin, seorang mahasiswa di Universitas Gadjah Mada Yogyakarta. Anti virus ciptaanya tersebut diberi nama Smadav untuk mengenang sekolahnya, yaitu SMA 2 Palangkaraya.

10.Budiono Darsono
Hampir setiap hari kita membuka situs detik.com untuk melihat berita terkini. Namun kita belum tentu mengenal siapa yang berada di balik kisah sukses pendirian situs berita online pertama di Indonesia tersebut. Dialah Budiono Darsono. Idenya mendirikan detik.com ini berawal ketika majalah Detik harus dibredel di era Orde Baru karena dianggap berlawanan dengan pemerintah. Media internet kala itu belum memiliki banyak regulasi sehingga lebih mampu memuat berita yang bersifat kritis sekalipun kepada pemerintah.
sumber
READ MORE - 10 Daftar Entrepreneur Internet Indonesia

Bahaya Meniup Makanan dan Minuman Yang Masih Panas


Biasanya ketika kita makan makanan atau minuman yang panas maka kita meniupnya agar makanan atau minuman yang masuk ke mulut kita menjadi dingin. Hal ini dapat berisiko terhadap kesehatan kita dikarenakan makanan atau minuman yang masih panas tersebut akan mengeluarkan uap air yang mana kita tahu uap air adalah H2O(aq).

Jika kita meniupnya, maka kita akan mengeluarkan gas CO2 dari dalam mulut. menurut reaksi kimia, apabila uap air bereaksi dengan karbondioksida akan membentuk senyawa asam karbonat (carbonic acid) yang bersifat asam.

H2O + CO2 => H2CO3

Perlu kita tahu bahwa didalam darah itu terdapat H2CO3 yang berguna untuk mengatur pH (tingkat keasaman) di dalam darah. Darah adalah Buffer (larutan yang dapat mempertahankan pH) dengan asam lemahnya berupa H2CO3 dan dengan basa konjugasinya berupa HCO3- sehingga darah memiliki pH sebesar 7,35 – 7,45 dengan reaksi sebagai berikut:

CO2 + H20 <= H2CO3 => HCO3- + H+

Tubuh menggunakan penyangga pH (buffer) dalam darah sebagai pelindung terhadap perubahan yang terjadi secara tiba-tiba dalam pH darah. Adanya kelainan pada mekanisme pengendalian pH tersebut, bisa menyebabkan salah satu dari 2 kelainan utama dalam keseimbangan asam basa, yaitu asidosis atau alkalosis.

Asidosis adalah suatu keadaan dimana darah terlalu banyak mengandung asam (atau terlalu sedikit mengandung basa) dan sering menyebabkan menurunnya pH darah.
Sedangkan Alkalosis adalah suatu keadaan dimana darah terlalu banyak mengandung basa (atau terlalu sedikit mengandung asam) dan kadang menyebabkan meningkatnya pH darah.

Kembali lagi ke permasalahan awal, dimana makanan kita tiup, lalu karbondioksida dari mulut kita akan berikatan dengan uap air dari makanan dan menghasilkan asam karbonat yang akan mempengaruhi tingkat keasaman dalam darah kita sehingga akan menyebabkan suatu keadaan dimana darah kita akan menjadi lebih asam dari seharusnya sehingga pH dalam darah menurun, keadaan ini lebih dikenal dengan istilah asidosis.

Seiring dengan menurunnya pH darah, pernafasan menjadi lebih dalam dan lebih cepat sebagai usaha tubuh untuk menurunkan kelebihan asam dalam darah dengan cara menurunkan jumlah karbon dioksida.
Pada akhirnya, ginjal juga berusaha mengkompensasi keadaan tersebut dengan cara mengeluarkan lebih banyak asam dalam air kemih.
Tetapi kedua mekanisme tersebut tidak akan berguna jika tubuh terus menerus menghasilkan terlalu banyak asam, sehingga terjadi asidosis berat. Sejalan dengan memburuknya asidosis, penderita mulai merasakan kelelahan yang luar biasa, rasa mengantuk, semakin mual dan mengalami kebingungan. Bila asidosis semakin memburuk, tekanan darah dapat turun, menyebabkan syok, koma dan bahkan kematian.

sumber
READ MORE - Bahaya Meniup Makanan dan Minuman Yang Masih Panas

10 Nasihat Jenderal Sudirman, Camkan Baik-Baik

Inilah Nasehat Jendral Sudirman untuk para tentara!!



1. Jogjakarta, 12 Nopember 1945

Tentara hanya mempunyai kewajiban satu, ialah mempertahankan kedaulatan negara dan menjaga keselamatannya, sudah cukup kalau tentara teguh memegang kewajiban ini, lagi pula sebagai tentara, disiplin harus dipegang teguh.

Tentara tidak boleh menjadi alat suatu golongan atau orang siapapun juga.

2. Jogjakarta, 1 Januari 1946

Tentara bukan merupakan suatu golongan diluar masyarakat, bukan suatu kasta yg berdiri diatas masyarakat, tentara tidak lain dan tidak lebih dari salah satu bagian masyarakat yang mempunyai kewajiban tertentu.

3. Jogjakarta, 17 Pebruari 1946

Kami tentara Republik Indonesia akan timbul dan tenggelam bersama negara.

4. Jogjakarta, 25 Mei 1946

Sanggup mempertahankan kedaulatan dan kemerdekaan negara Republik Indonesia, yang telah diproklamasikan pada tanggal 17 Agustus 1945, sampai titik darah penghabisan.

5. Jogjakarta, 27 Nopember 1946

Karena kewajiban kamulan untuk tetap pada pendirian semula, mempertahankan dan mengorbankan jiwa untuk kedaulatan negara dan bangsa kita seluruhnya.

6. Jogjakarta, 5 Oktober 1949

Pelihara TNI, pelihara angkatan perang kita, jangan sampai tni dikuasai oleh partai politik manapun juga.

Ingatlah, bahwa prajurit kita bukan prajurit sewaan, bukan parjurit yang mudah dibelokkan haluannya, kita masuk dalam tentara, karena keinsyafan jiwa dan sedia berkorban bagi bangsa dan negara.

7. Jogjakarta, Januari 1948

Bahwa kemerdekaan satu negara, yang didirikan diatas timbunan runtuhan ribuan jiwa-harta-benda dari rakyat dan bangsanya, tidak akan dapat dilenyapkan oleh manusia siapapun juga.

8. Jogjakarta, 17 Agustus 1948

Robek-robeklah badanku, potong-potonglah jasad ini, tetapi jiwaku dilindungi benteng merah putih, akan tetap hidup, tetap menuntu bela, siapapun lawan yang aku hadapi.

9. Jagjakarta, 1 Agustus 1949

Bahwa satu-satunya hak milik nasional/republic yang masih utuh tidak berubah-ubah, meskipun harus mengalami segala macam soal dan perubahan, hanyalah angkatan perang Republik Indonesia (Tentara Nasional Indonesia)

10. Jogjakarta, 4 Oktober 1949

Jangan mudah tergelincir dalam saat-saat seperti ini, segala tipu muslihat dan provokasi-provokasi yang tampak atau tersembunyi dapat dilalui dengan selamat, kalau kita waspada dan bertindak sebagai patriot.

Angkatan perang Republik Indonesia lahir dik medan perjuangan kemerdekaan nasional. Ditengah-tengah dan dari revolusirakyat dalam pergolakan membela kemerdekaan itu, karena itu angkatan perang Republik Indonesia adalah :

1. Tentara Nasional.
2. Tentara Rakyat.
3. Tentara Revolusi.

Esensinya adalah bahwa Prajurit TNI harus memiliki militansi sbb:

1. Memiliki keunggulan moral dan moril.

2. Pantang menyerah dan rela berkorban.

3. Senantiasa bersama-sama rakyat.

source
READ MORE - 10 Nasihat Jenderal Sudirman, Camkan Baik-Baik

[Ternyata] Papua 8X lebih kaya dari Indonesia

freport


KAMI tidur di atas emas, 
berenang di atas minyak, 
tapi bukan kami punya. 
Kami hanya menjual buah-buah pinang.

Sepenggal lirik lagu penyanyi Edo Kondolangit, bisa menggambarkan rintihan hati rakyat Papua. Walau mereka hidup di bagian bumi yang kaya tiada tara, tapi terpuruk dalam nestapa kemiskinan dan keterbelakangan.

Berpuluh tahun mereka hanya menonton warisan kekayaan dari Tuhan itu dikeruk, diangkut dan dijual untuk memperkaya jutaan manusia di ujung benua Amerika serta segelintir elit di Indonesia, yang berfungsi sebagai centeng alias anjing penjaga tambang bernama Freeport.

Ekspedisi tiga orang Eropa tahun 1936, pimpinan DR Anton H Colijn bersama Jean-Jacques dan Frits J Wissel ke Gunung Gletser, Jayawijaya dan kemudian menemukan Ertsberg, seolah menjadi pembuka kotak pandora gunung emas di tanah Papua.

Sedangkan ekspedisi Freeport yang dikomandoi Forbes Wilson dan Del Flint, untuk menjelajahi Ertsberg tahun 1960, semakin menguatkan hasrat membangun proyek tambang di tanah yang diyakini orang Papua, sebagai tempat bersemayam moyang mereka.

Ertsberg, begitulah orang Belanda menyebut gunung ore (bijih). Bagi orang Papua, Ertsberg merupakan tanah warisan yang harus dijaga dan dipertahankan, agar terhindar dari malapetaka.

Namun nasib berkata lain. Sejak tahun 1967, perusahaan tambang PT Freeport Indonesia sebagai afiliasi Freeport-McMoRan Copper and Gold yang berpusat di Phoenix, Arizona, Amerika Serikat, menguasai Ertsberg dalam radius 10 kilometer persegi melalui kontrak karya eksklusif kontraktor tambang selama 30 tahun dan kemudian diperpanjang hingga 2041.

“Inilah awal malapetaka bagi orang Papua, membiarkan warisan kekayaan mereka disedot, sementara mereka hanya menonton dan pakai koteka,” ujar sumber matanews.com, Kamis (03/11).

Tahun 1970, operasi tambang berskala penuh pun dimulai dan kemudian pengapalan ekspor pertama kosentrat tembaga berlangsung 1972. Diperkirakan, sejak beroperasi hingga 2010 Freeport sudah menyedot 7,3 juta ton tembaga dan sekitar 725 juta ton emas, tanpa kontrol yang jelas dari rejim Orde Baru pimpinan Soeharto, rejim Habibie, Gus Dur, Megawati hingga Susilo Bambang Yudhoyono.

Sebaliknya, pihak Freeport dinilai tidak terbuka dan tidak jujur dalam pelaporan besaran dan jenis tambang yang dieksploitasi dari Ertsberg. Bahkan audit lingkungan dan sosial yang dilakukan terhadap tambang Freeport, dianggap hanya sebagai bentuk legitimasi atau pembenaran terhadap eksploitasi kekayaan tambang tanpa batas.

Tidak mengherankan, kalau ada pihak yang memperkirakan kandungan emas, tembaga serta uranium yang dikeruk dari Ertsberg dan Grasberg yang ditemukan pada tahun 1988, bisa mencapai nominal 8000 triliun rupiah setiap tahunnya dalam konversi rupiah.

“Bandingkan saja misalnya dengan jumlah APBN Indonesia setiap tahun, hanya sekitar 1200 triliun rupiah. Sementara royalti Freeport, secara resmi hanya sekitar 1 persen per tahun,” tutur sumber matanews.com, Kamis (03/11).

Lalu setega itukah Freeport untuk membagi hasil kekayaan yang dikeruk hingga ke perut bumi Cendrawasih dan membiarkan rakyat Papua mengais sampah sisa makanan yang dibuang dari camp Hidden Valley, lokasi tambang di ketinggian 4000 meter dari permukaan laut itu?.

Sejak jaman Soeharto, secara kasat mata Freeport memang jadi bancakan bagi kaum penguasa republik dan aparat keamanan. Diduga banyak uang ilegal yang dibagi-bagi alias mengalir ke kantong-kantong pribadi dan kelompok.

Pihak Freeport pun sangat menyadari praktek distribusi uang centeng, dengan tujuan kelangsungan dan kelanggengan pengerukan emas, tembaga hingga uranium dari tanah Papua. Pengakuan pihak Freeport telah memberikan uang pengamanan sebesar 14 juta USD setiap tahun kepada pihak kepolisian, hanyalah salah satu alokasi dana yang tidak masuk resmi ke kas negara. Diyakini, uang centeng dari Freeport, juga mengalir ke pihak tentara, Pemda hingga elit penguasa lokal dan pusat.

Kisruh Freeport yang kini masih berlangsung, memang telah mengganggu kenyamanan kelompok centeng yang menari di atas penderitaan bahkan nyawa rakyat Papua, maupun buruh tambang yang gigih memperjuangkan haknya.

Bahkan upaya Presiden SBY membentuk Unit Percepatan Pembangunan di Papua dan Papua Barat (UP4B) yang dikepalai Bambang Darmono, ditengarai hanya akal-akalan untuk menetralisir memburuknya situasi di bumi Cendrawasih, sekaligus alat mengatur penampungan aliran uang centeng dari Freeport yang terus mengalir, entah sampai kapan.*(d/che/ptficom/dbs)


sumber: disini
READ MORE - [Ternyata] Papua 8X lebih kaya dari Indonesia

Sebuah Renungan, Masihkah Kalian Mengeluh Setelah Melihat Foto-foto ini?

Jika kamu merasa pekerjaan anda sangatlah berat, bagaimana dengan dia??


Bila Anda merasa gaji anda sangat sedikit, bagaimana dengan anak yg malang ini??


Jika Kamu merasa belajar adalah sebuah beban, contohlah semangat dia..


Jika kamu sempat merasa putus asa, ingatlah orang ini!


Pantaskah kita mengeluh tentang makanan disaat ia sedang membayangkan makan happy meal??


Jika Kamu merasa hidup Kamu sangat menderita, apakah Kamu juga merasakan penderitaan seperti orang ini??


Jika Kamu merasa hidup Kamu tidak adil, bagaimana dengan dia??


Di saat kita kecil dimanja dan di sayang, manjakah mereka??


Tidakah merasa bersalah kita masih selalu tidak mendengarkan bahkan melawan ibu kita?


Bukan komentar penyesalan yang admin minta buat menuh2in kotak komentar, tapi berjanjilah para diri sendiri, lalu lakukan. Talk less do More! terima kasih udah lihat postingan ini.. sebarkan lewat share box dibawah jika dirasa ini penting untuk orang2 yang kalian sayangi..

sumber
READ MORE - Sebuah Renungan, Masihkah Kalian Mengeluh Setelah Melihat Foto-foto ini?

Ternyata orang bule pun senang membuat sambal terasi ya. :-) Cek disini

Sambal terasi dari Janet De Neefe


Janet De Neefe's incredible Sambal Goreng
Nov 23, 2011 , 11:09 AM by Annie Gastin

This Sambal Goreng is a fried sambal from Bali. Janet De Neefe shared this recipe with Arvos, from her book, Bali: The Food From My Island Home.

Sambal goreng ati

1tsp shrimp paste

1 tsp sea salt

250 ml coconut oil

7 red shallots

8 cloves of garlic

3 long red chillies, finely sliced

6 small red chillies, finely sliced

Mix shrimp paste and sea salt together until it looks like brown sand. Set aside.

Heat the oil in a wok over medium heat. Add the shallots and garlic and gently fry, stirring around until it turns a pale golden brown. This should take about 2 minutes. If darkening too quickly, lower the heat. Add the chillies and shrimp paste. Mix and fry for another 20 seconds until chilli is barely cooked and looks bright and glossy. Pour the mixture through a strainer and into a bowl. Transfer the sambal to a separate bowl. Reserve your oil for another use.

This recipe makes 3/4 cup.
sumber: via greatindonesia
READ MORE - Ternyata orang bule pun senang membuat sambal terasi ya. :-) Cek disini

Wow, Palembang Kota Tertua di Indonesia


Metronews.Jelang penutupan SEA Games XXVI, penulis berkesempatan berkeliling Kota Palembang yang menjadi tuan rumah SEA Games XXVI bersama Jakarta. Bicara kota Pelembang, berarti bicara perjalanan kota tua yang diyakini sebagai pusat kerajaan Sriwijaya. Sejarah Palembang yang pernah menjadi ibukota kemaharajaan bahari Sriwijaya yang mendominasi Nusantara dan Semenanjung Malaya pada abad ke-9 juga membuat kota ini dikenal dengan julukan "Bumi Sriwijaya".

Berdasarkan prasasti Kedukan Bukit yang ditemukan di Bukit Siguntang sebelah barat Kota Palembang, yang menyatakan pembentukan sebuah wanua yang ditafsirkan sebagai kota pada tanggal 16 Juni 682 Masehi. Hal itu menjadikan kota Palembang sebagai kota tertua di Indonesia. Di dunia Barat, kota Palembang juga dijuluki Venice of the East (bahasa Indonesia: "Venice dari Timur").

Prasasti Kedukan Bukit sekarang disimpan dan dirawat di Museum Sultan Mahmud Badaruddin II, yang berada dekat tepian Sungai Musi, Palembang, Sumatra Selatan. Di museum tersebut juga tersimpan benda-benda sejarah peninggalan Kerajaan Sriwijaya yang masih menganut agama Budha, maupun peninggalan Kesultanan Palembang Darussalam, yang menganut agama Islam. Tercatat ada 566 koleksi seperti prasasti, senjata tradisional, dan benda yang berkaitan dengan Kota Palembang, tersimpan di museum yang juga berseberangan dengan Masjid Agung Sultan Mahmud Badaruddin II itu.(RIZ)

Setelah berakhirnya pelaksanaan SEA Games XXVI di Palembang, Sumatera Selatan, sebanyak lima kejuaraan internasional akan digelar di Komplek Olahraga Jakabaring pada tahun depan, kata Gubernur Sumsel H Alex Noerdin.

"Sudah ada lima kejuaraan intenasional yang menanti, jadi jangan takut karena usai SEA Games, Jakabaring tidak akan sia-sia," kata Alex di Palembang, Rabu (23/11).

Dia menyebutkan agenda kejuaraan internasional itu diawali pada bulan Februari, dengan menggelar World Super Series Sepak Takraw yang diikuti 16 negara.

Kemudian, menjadi tuan rumah Kejuaraan Voli Pantai Asia Pasifik Putri, 25-29 April, Kejuaraan Sepatu Roda Asia Oceania pada Juli, Kejuaraan voli indoor pada Oktober, dan Kejuaraan Dunia Ski Air pada November. "Ini untuk sementara, nanti bisa bertambah lagi karena ada sejumlah kejuaraan internasional yang kami bidding," ujar dia.

Ketua KONI Pusat Rita Soebowo menganjurkan kepada Pemprov Sumsel untuk giat dalam membidik menjadi tuan rumah suatu kejuaraan internasional. "Mulai dari sekarang, Sumsel 'bidding' berbagai event internasional. Berbagai arena berskala internasional di Jakabaring sangat sayang jika tidak dimanfaatkan secara maksimal," kata Rita.

Dia mencontohkan stadion Akuatik yang telah menyamai standar olimpiade. "Banyak kejuaraan dalam renang, dan Palembang harus kebagian setidaknya satu dari belasan agenda tahunan FINA," kata Rita pula.

Menurut dia, hal itu merupakan salah satu cara untuk tetap menghidupkan Jakabaring Sport City (Kompleks Olahraga Jakabaring). "Seusai SEA Games juga harus dipikirkan, tentunya kita semua tidak mau aset triliunan rupiah akan tersia-siakan," ujar dia.

Rita pun percaya dengan jaminan yang diberikan Gubernur Sumsel H Alex Noerdin. "Bagaimana Jakabaring setelah SEA Games sudah dipikirkan Pak Alex sebelum Jakabaring Sport City ini berdiri. Saya optimistis beragam rencana yang sudah dibuat akan terlaksana," katanya. (Ant/OL-2)/mediaindonesia.com
READ MORE - Wow, Palembang Kota Tertua di Indonesia

5 Cara Pusat Perbelanjaan dan Supermarket Membodohi Anda!



1. Bergerak dengan arah dan pola yang sudah ditebak

Supermarket selalu menaruh pintu masuk disebelah kanan, dan percaya atau tidak, begitu manusia baru pertama kali memasuki supermarket, mereka secara naluriah akan berjalan ke kiri, atau Searah jarum jam!
Kalau agan berpikir untuk langsung lewat ke tengah atau ke kanan, mereka akan antisipasi dengan menaruh penghalang disitu!
Misalnya menaruh keranjang besar penuh barang-barang diskon, beli 1 dapat sekarung!
Antrian di depan kasir yang panjang juga akan membuat agan terpaksa bergerak ke kiri.
Supermarket memang sudah mengatur tatanan rak dan gang-gangnya dan membuat agan mengikuti "arahan" mereka, bahkan tanpa agan menyadarinya.

Karena sudah tau agan akan bergerak ke kiri begitu masuk, disitulah mereka menaruh produk-produk dairy seperti roti, susu, produk-produk berumur pendek lainnya, dan Bukan yang paling dibutuhkan oleh agan.
Setelah agan melihat dan memilih snack, roti, eskrim, dll. mereka sudah memprediksi gerakan agan yang searah jarum jam tadi dengan menaruh produk pelengkap lain seperti susu, coca-cola, telur, kue kering, chiki, wafer, coklat dll dibagian belakang. jadi begitu agan lewat, agan akan "terinspirasi" untuk membeli produk-produk itu.

Ingat! tujuan utama nya adalah untuk membuat agan berputar-putar selama mungkin didalam sana, dan melewati sebanyak mungkin rak-rak pajangan mereka.
Mereka akan susah menjual Es krim rasa Tai Ayam! kalau agan gak tau bahwa produk itu ada, jadi agan dipaksa melihat-lihat.

Penjelasan Ilmiahnya:
Supermarket atau pusat perbelaanjaan yang meletakkan jalan masuk/pintu disebelah kanan tokonya, akan lebih sukses daripada yang menaruh nya di sebelah kiri, atau ditengah. (bener gak?)
Pengaturan ini berdasarkan pada penelitian mengenai pola migrasi binatang yang kemudian menjadi dasar suatu Penelitian lain yang membuktikan bahwa manusia lebih suka masuk dan mengelilingi tempat-tempat seperti itu SEARAH JARUM JAM!
Teori ini diduga berhubungan dengan kebiasaan menyetir suatu negara, dinegara yang pejalan kaki nya disebelah kiri dan mobil dikanan (Indonesia contohnya!), manusianya juga akan cenderung bergerak searah jarum jam.


2. mudah tergiur oleh "barang-barang yang berkilauan"

Manusia suka barang-barang mahal, dan barang tersebut biasanya dipoles oleh penjual agar terlihat bersih, bersinar, bercahaya, dan berkilau. (misalnya emas, mobil, berlian) dan Secara naluri manusia akan berpikir bahwa suatu barang itu mahal kalau barang tersebut terlihat berkilau.
Begitulah mereka "mendandani" pusat perbelanjaan mereka untuk membuat agan tertarik.
coba aja liat, apa ada mall yang di cat item dalemnya?

Penjelasan Ilmiahnya:
Di era 1990-an, ilmuwan mengemukakan teori bahwa ketertarikan manusia pada benda berkilau ada hubungan nya dengan nenek moyang kita.
Ketika mereka secara perlahan berevolusi, mereka mengembangkan naluri mereka untuk menemukan sumber mata air bersih.
Jadi jaman dulu kala, manusia kegirangan kalau melihat sumber mata air bersih berkilau, dan kebiasan itu rupanya juga "berevolusi" seiring berjalannya waktu.
Naluri tersebut diwariskan ke generasi berikutnya secara turun temurun, dan bertahan sampai sekarang.
Teori ini bisa di tes, bagi yang punya anak balita umur 1-3 tahun.
Agan taruh didepannya 2 jenis piring, yang bersih berkilau dan yang gelap.
lihat piring mana yang akan dipilih oleh anak agan.


3. Shopping membuat  "Teler"!

Diskon besar-besaran adalah senjata utama setiap pusat perbelanjaan menjelang hari raya besar (lebaran, natal).
Puluhan bahkan ratusan orang berjejal mengantri panjang untuk berburu barang-barang diskon itu, yang notabene bukan barang langka atau berharga, melainkan barang yang sama dan sebenarnya mereka sanggup beli meski tanpa diskon begini.
Antusiasme, perebutan, dan kompetisi ketika berburu barang diskon memacu hormon adrenalin yang membuat acara belanja jadi makin seru.

Bagaimana dengan games dan DVD, agan koleksi DVD games dan film juga kah ?
Berapa banyak DVD games dan film yang agan beli, padahal gak sempet agan mainkan atau tonton semua nya ?
Kenapa kau lakukan itu nak ?
Semata karena mengejar kepuasan karena agan sudah beli game atau film-film terbaru kah?

Penjelasan Ilmiahnya:
Inilah yang dimanfaatkan oleh para penjual, DOPAMINE!
Ini adalah sejenis hormon yang dihasilkan otak agan ketika agan melakukan hubungan sex, menengak minuman alkohol, narkoba, atau hanya sekedar makan makanan favorit agan.
Dan yang terpenting, DOPAMINE adalah hormon yang dibutuhkan otak untuk memperoleh dan mempelajari hal-hal baru.
Tidak hanya "memuaskan" keinginan untuk memperoleh barang-barang baru, tapi efek DOPAMINE juga bertambah besar ketika agan mendatangi tempat-tempat baru, untuk belanja! liat aja kalo agan liburan, ditempat baru begitu agan pasti akan membelanjakan uang agan untuk membeli benda-benda konyol tidak berguna, contoh lainnya kalau agan pergi ke PRJ, dimana setting dan tampilan bisa berubah-ubah tiap tahun, padahal barangnya itu-itu aja. Tetep agan ngeborong.


4. lemot dalam berhitung

Lihat barang-barang elektronik yang dipajang digerai-gerai mereka, iPad, iPhone, blackberry, TV Plasma.
Kenapa semua tidak ada yang pakai harga bulat dan mudah dipahami ?
kenapa pakai 5,999,000 ketimbang 6 JUTA PAS AJA! kan lebih gampang. lah wong cuma kurang serebu perak.
Dan dari mana kita tau bahwa 5,999,000 ato 6 JUTA PAS adalah harga yang cocok untuk barang tersebut ?

Manusia memang lemot dalam berhitung, dan inilah yang dimanfaatkan oleh industri retail.
Ada Diantara Agan smua yang mau menunggu sabar dalam antrian, untuk membayar sweater yang sedang disale 10%, dan menggesek kartu kredit agan,
padahal kalau dihitung, menggeseknya saja sudah kena charge, belum bunga, belum tax, dll. jadi diskon 10% itu buat apa ?
Ini pula sebabnya agan memilih cicilan motor, rumah dan mobil dengan jangka waktu lebih lama, karena jumlah cicilan nya "terlihat" lebih kecil, tapi justru kalo ditotal, agan rugi banyak kan.

Penjelasan Ilmiahnya:
Coba agan bayangkan 3 buah bola golf, ditaruh berjejer.
sudah ?
Sekarang bayangkan 4,258 buah bola golf di taruh berjejer.
Membayangkan 3 buah bola golf mah gampang.
Tapi Agan tidak akan bisa membayangkan dengan detail bagaimana rupa ketika 4,258 bola golf dijejerkan, pokoknya banyak deh
Ini juga berlaku pada perbedaan antara 5,999,000 dengan 6 JUTA PAS, meski agan sadar bahwa perbedaan nya tipis dan tidak berharga,
tapi otak agan tidak mampu menganalogikan angka-angka tersebut dengan jumlah fisiknya didunia nyata,
5,999,000 ini berapa lembar uang 50 puluhribuan ya ???

Inilah kelemahan otak kita yang dieksploitasi,
Karena keterbatasan nya, otak membaca harga dan angka sama seperti dia membaca tulisan: dari kiri ke kanan.
Mereka menaruh angka lebih kecil di depan, akibatnya berapapun angka yang muncul setelah angka pertama, tidak akan penting bagi agan!
apalagi kalau angkanya berderet panjang lebih dari 6 digit, dan inilah yang mempengaruhi persepsi agan terhadap harga suatu barang.
5,999,000 terlihat lebih murah dari pada 6,000,000 padahal cuma selisih seribu perak!

Penulisan harga begini juga mempersulit ketika agan berbelanja di Supermarket.
1 kaleng coca-cola Rp. 4,890
kalo agan beli 5 kaleng, berapa total nya? Ane mah males itungnya
Tapi gimana kalo supermarket mencantumkan harga pas?
1 kaleng coca-cola Rp. 5,000
Beli 5? tinggal kaliin aja kan? 5,000 x 5 = Rp. 25,000, beres

Dengan taktik penulisan harga rumit, tanpa terasa agan telah belanja melampaui budget yang telah agan rencanakan, karena otak kita lemot.


5. Selera ditipu oleh MERK

Kesetiaan terhadap suatu merk, akan membuat agan merasa nyaman untuk membeli lagi dan lagi barang dari merk yang sama.
Image dari suatu Merk mahal terkenal juga membuat agan merasa lebih prestige memakainya, padahal agan gak butuh barang tersebut.
Suka air minum kemasan? sebagian besar orang memilih merk AQU*, ketimbang merk-merk gak jelas yang namanya bikin ane garuk2 pala.

LABEL. itulah senjata yang digunakan oleh mereka untuk membujuk kita

Penjelasan Ilmiahnya:
Ketika mencoba dan menilai suatu produk, 2 bagian otak agan bekerja.
Bagian otak yang merasakan sensasi rasa dan emosi (misalnya rasa manis, pahit, senang dan puas), disebut medial prefrontal cortex.
dan Bagian otak yang melakukan pemikiran, mengingat dan mengkategorikan (Merk mana yang menghasilkan barang bagus berkualitas), disebut ventral putamen.

Sayangnya, bagian otak kedua,ventral putamen, seringkali mengalahkan logika dari bagian otak pertama, bisa karena pengalaman pertama, atau bujukan iklan.
Inilah sebabnya beberapa orang mau memakan atau memakai barang-barang sampah, hanya karena merk nya terkenal cuuuyyyy!

sumber 
READ MORE - 5 Cara Pusat Perbelanjaan dan Supermarket Membodohi Anda!

8 Alasan Kenapa Orang Perlu Dipijat

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEixnh9c8k1_QRd84cHOicmVMK7aPljBqKntQW42SgvNZOYu6qxvIeKmOxWrbRL0G9181COYzZRT1hCmiQJVaYHLCprIhQ9o7gZATXOtM10SREbPBJatVup-GkIWzgj2WMMut015O9wA9UC9/s1600/massage.jpg

Bagi kebanyakan orang Indonesia, pijat sudah jadi kebutuhan saat badan terasa lelah atau sakit. Tapi memang ada alasan kenapa orang perlu dipijat. Jadi pijat bukan hanya sekedar hobi atau kebiasaan saja.

Mendapatkan pemijatan yang tepat dan dilakukan oleh orang yang memang benar-benar tahu cara memijat akan memberikan banyak manfaat, terutama untuk relaksasi santai dan menghilangkan stres.

Pijat ada yang dilakukan dengan cara tradisional, moderen atau campuran keduanya, serta ada juga yang mengembangkan pemijatan untuk terapeutik.

Seperti dikutip dari Healthmad dan Buzzle, ada beberapa hal yang membuat setiap orang perlu dipijat, yaitu:

1. Pijat secara signifikan dapat mempengaruhi sistem saraf perifer, meningkatkan rangsangan dan konduksi impuls saraf, melemahkan dan menghentikan rasa sakit dengan mempercepat proses regenerasi (pemulihan) saraf yang cedera, serta mencegah gangguan pembuluh darah dalam hal komunikasi dan suplai.

2. Pijat mempengaruhi jaringan tubuh untuk memperluas kapiler dan kapiler cadangan. Hal ini akan meningkatkan aliran darah ke jaringan dan organ, meingkatkan proses reduksi oksidasi, memfasilitasi jantung dan berkontribusi terhadap redistribusi darah dalam tubuh. Serta memberikan sedikit peningkatan jumlah trombosit, leukosit, eritrosit dan hemoglobin tanpa mengganggu keseimbangan asam-basa.

3. Pijat mempercepat aliran getah bening yang meningkatkan gizi jaringan, mengurangi stasis pada sendi serta organ dan jaringan lain.

4. Pijat memiliki efek fisiologis yang beragam terhadap kulit dan fungsinya, seperti membersihkan saluran keringat, kelenjar sebaceous, meningkatkan fungsi sekresi, ekskresi dan pernapasan kulit. Setelah dipijat kulit akan menjadi lebih kenyal seta meningkatkan pengaruhnya terhadap suhu (sensitifitasnya menurun terhadap suhu dingin).

5. Pijat bisa membuat otot menjadi fleksibel, meningkatkan fungsi kontraktil yang mempercepat keluarnya metabolit (hasil metabolisme). Hal ini tergantung dari seberapa kuat dan cepat pijat yang dilakukan.

6. Pijat membantu mengeluarkan cairan yang terdapat di dalam otot-otot dan memulihkan keadaan normalnya.

7. Piijat membantu memperbaiki sirkulasi dan menurunkan tekanan darah. Karena sirkulasinya membaik, maka pada gilirannya organ-organ yang ada di dalam tubuh akan berfungsi dan bekerja lebih baik.

8. Pijat bisa membantu mengatasi nyeri otot superfisial dan memperbaiki postur tubuh yang buruk, hal ini karena pijat dapat bekerja memanipulasi otot dan sendi.

Seseorang tidak perlu terlalu banyak mendapatkan pijat. Efek terapi dan santai yang didapatkan dari pijat sangat baik untuk tubuh, karenanya setiap orang perlu mendapatkan pemijatan yang baik.

Sumber
READ MORE - 8 Alasan Kenapa Orang Perlu Dipijat

Alasan Wanita Tergila-gila Pada Pemain Bola

David Beckham, Cristiano Ronaldo dan yang paling baru Irfan Bachdim, itulah nama beberapa pemain bola yang digilai wanita. Selain karena ketampanannya, kenapa wanita bisa begitu bertekuk lutut pada para pemain bola? Seperti dilansir dari Ezine dan survei di Facebook, ini dia alasannya:

img

Tubuh Seksi
Para pemain bola kebanyakan memiliki tubuh seksi. Lihat saja betapa Cristiano Ronaldo memiliki perut yang six pack, seperti tak ada lemak sedikitpun di sana. Sedangkan Beckham dengan lengan dan bahunya yang seksi. Untuk Irfan Bachdim, wanita mana yang tak meleleh ketika melihat matanya.


Kompetitif

Banyak melakukan pertandingan membuat pemain bola memiliki sifat kompetitif. Beberapa wanita menganggap sifat ini sebagai nilai tambah. Pria yang kompetitif akan melakukan banyak cara untuk mencapai tujuan mereka. Tentu saja melakukannya dengan cara-cara yang kreatif.


Menjaga Bentuk Tubuh

Jarang ada pemain bola yang berperut buncit. Latihan yang dilakukan hampir setiap hari membuat pemain bola bisa menjaga bentuk tubuh mereka. Mereka pun terbiasa berolahraga. Wanita suka pria yang bisa menjaga bentuk tubuhnya.


Kekuatan

Setiap pemain bola memiliki tubuh yang bugar. Latihan sepakbola dan gym juga membuat mereka menjadi seorang pria yang kuat. Hal ini membuat para wanita jatuh hati karena pada umumnya memiliki pasangan yang kuat akan menimbulkan rasa aman dan terlindungi.


Skill

Iker Casillas dan Kaka banyak disukai wanita. Selain karena ketampanan, skill mereka jugalah yang membuat wanita tertarik. Casillas misalnya yang dikenal sebagai kiper timnas Spanyol. Saat Piala Dunia 2010 lalu, dia sukses meraih FIFA World Cup Golden Glove karena dianggap sebagai kiper terbaik dan mampu menjaga gawangnya dari serbuan tim lawan.

Source
READ MORE - Alasan Wanita Tergila-gila Pada Pemain Bola

Malaysia Kritik Suporter Indonesia

Perebutan medali emas antara Garuda Muda dengan Harimau Malaya Muda pada final sepakbola SEA Games di Stadion Gelora Bung Karno nanti malam, diwarnai dengan munculnya kritik pedas dari warga Malaysia terhadap perilaku suporter Indonesia.

Kritik keras itu dimuat dalam media online Malaysia, thestar.com, Minggu 20 November 2011 kemarin, dan ramai diperbincangan di twitter sepanjang pagi ini. Artikel itu ditulis oleh Wong Chun Wai. Berikut isi lengkap artikel tersebut setelah dialihbahasakan ke Bahasa Indonesia.

Anda Memalukan!

Permusuhan terhadap tim dan media kami dalam SEA Games di Indonesia adalah aib yang sangat memalukan. Sungguh sangat konyol bagaimana rivalitas antara Malaysia dan Indonesia semakin panas pada SEA Games di Indonesia saat ini. Lebih tepatnya, hal itu bahkan berubah menjadi permusuhan terbuka, bahkan kebencian nyata, pada sebagian rakyat Indonesia.

Ini semua sangat mengherankan karena perolehan medali tuan rumah sangat jauh di atas Malaysia. Mereka menempati tempat teratas dengan mengoleksi lebih dari 100 medali emas, sementara kami berada di posisi keempat dengan hanya mengumpulkan lebih dari 40 medali emas. Kami bahkan kalah dari Indonesia dalam sepak takraw, dengan hanya memperoleh medali perunggu setelah kalah berturut-turut dari Thailand dan Indonesia.

Tapi atlet, petugas, dan media kami menghadapi sikap antagonisme setiap hari, yang bisa dipicu oleh siapa saja di setiap lokasi di mana atlet Malaysia berkompetisi. Pada titik tertentu, itu bisa jadi dipicu oleh faktor kegilaan atau sifat kekanak-kanakan semata, tergantung pada bagaimana Anda melihatnya.

Tim Malaysia telah menerima fakta bahwa bahwa kerumunan suporter Indonesia akan menunjukkan kebencian dan ketidakhormatan mereka secara terbuka terhadap lagu kebangsaan kami, dengan menolak untuk berdiri saat lagu kebangsaan kami diputarkan. Tapi yang terjadi telah lebih dari itu – kapan pun lagu Negaraku dimainkan, kerumunan massa akan meniupkan terompet, beteriak, dan mengejek.

Ada juga kejadian ketika suporter Indonesia mengangkat jari tengah mereka sebagai simbol mengejek, kepada para fotografer, di mana pun atlet Malaysia berkompetisi. Kurangnya perilaku sportif ini mencapai tingkat yang keterlaluan ketika wartawan Malaysia dilarang meliput di hari terakhir kompetisi berenang.

Seorang petugas yang diidentifikasikan bernama Chris Ardi Toruan bahkan lupa bahwa perannya adalah untuk memastikan kelancaran acara, karena dia malah berubah menjadi penghasut dan hampir menyebabkan perkelahian.

Petugas yang bertanggung jawab di gerbang masuk pun tidak hanya bersikap kasar dan mengancam, tapi juga berteriak kepada kerumunan: “Ini semua orang Malaysia! Tak ada otak semua.” Petugas itu lantas dilaporkan berbalik kepada sekelompok kecil jurnalis Malaysia, dan mengatakan: “Ini adalah negara kami! Jika kamu tidak menyukainya, kamu dapat pergi!”

Tak perlu mempertimbangkan menjadi tuan rumah yang ramah atau terpikir solidaritas Asean. Lupakan tentang pujian yang sering disematkan tentang “bangsa serumpun” (kelompok ras yang sama), dan sebutan umum sebagai tetangga dekat. Semua itu melayang pada SEA Games.

Pejabat dan tokoh Malaysia juga menemukan kursi mereka “hilang” diduduki para pejabat Indonesia, bahkan tentara-tentara jenderal, di perlombaan tertentu. Kami telah mempertimbangkan, kasus-kasus itu terlalu kecil untuk dibuka, dan memilih memahami bahwa gangguan ini merupakan bagian dari setiap peristiwa besar.

Ada pula tuduhan bahwa lokasi pertandingan berubah pada menit terakhir, tanpa memberitahu para finalis dan wartawan, sehingga menghasilkan tekanan dan kecemasan pada menit-menit terakhir. Tapi lagi-lagi, terlepas dari segala keluhan, hal ini diterima.

Bagaimanapun, ada omelan pribadi bahwa hal-hal itu dilakukan untuk menguntungkan Indonesia. Namun tidak ada yang benar-benar memiliki bukti atas tuduhan tersebut. Yang jelas, permusuhan dari suporter Indonesia-lah yang menjadi masalah memprihatinkan. Tekadang, hal ini bahkan didukung oleh para pejabat dan media lokal.

Setiap kali atlet Malaysia mencetak angka pada pertandingan apapun, mereka mengejek, memprovokasi, dan mengejek. Kami memahami rivalitas macam itu pada pertandingan bulu tangkis dan sepakbola, tapi galah? Atlet kami Roslinda Samsu harus menghadapi permusuhan dari penonton, tapi hal itu tidak menghentikannya dari meraih medali emas. Dia bahkan memecahkan rekor SEA Games-nya sendiri.

Pada cabang sinkronisasi menyelam, Malaysia lagi-lagi menghadapi kerumunan penonton Indonesia yang marah. Tapi lagi duet atlet kami, Leong Mun Yee dan Wendy Ng Yan Yee, meraih medali emas. Kita tidak akan pernah bisa kembali ke semangat asli SEAP Games 1959, ketika ada niat tulis dan persaingan sportif.

Mungkin itu sama dengan semua pertandingan yang dibungkus dengan kebanggaan nasional dan egoisme individual dengan dukungan uang sponsor, yang berdampak nyata pada kinerja. Politisi-politisi kini juga mendominasi banyak asosiasi olahraga. Mereka semua menggunakan kemenangan untuk menaikkan popularitas mereka.

Lebih buruk lagi, kita semua tahu bahwa bangsa-bangsa yang menggunakan nasionalisme, bahkan pada pertandingan olahraga, untuk menyatukan rakyat mereka. Apalagi menghadapi setumpuk isu politik domestik.

Menang adalah penting, namun bukan segalanya. Tentu saja, harus ada penghormatan dan penghargaan. Kebencian terbuka terhadap tamu Anda benar-benar tidak dapat diterima dan merupakan aib yang memalukan. Sungguh memalukan kerumunan penonton yang bersikap bermusuhan, dan tidak memahami semangat persahabatan. (umi)

• VIVAnews
READ MORE - Malaysia Kritik Suporter Indonesia

TIPS-TIPS MENGURANGI BAHAYA RADIASI PONSEL

BAHAYA RADIASI PONSEL - Hasil penelitian dari World Health Organization mengungkapkan bahwa radiasi ponsel dapat menyebabkan kanker otak serta masalah kesehatan lainnya. Radiasi ponsel, dikategorikan sama dengan zat karsinogenik berbahaya seperti timbal, asap knalpot, dan kloroform.



Dalam era sekarang ini, dimana manusia sangat bergantung dengan teknologi, menghindari pemakaian ponsel tentu adalah hal yang mustahil. Tapi Anda tidak harus stop menggunakan ponsel untuk terhindar dari bahaya radiasi. Simak delapan kiat mengurangi radiasi ponsel, seperti yang dikutip dari detikinet.

1. Gunakan Headset
Inilah cara yang paling mudah untuk menangkal ancaman radiasi ponsel. Tentu saja, kita tidak bisa menolak untuk menerima panggilan telepon. Namun jika Anda masih khawatir, ada baiknya menggunakan headset. Intinya adalah telepon genggam Anda, tidak terlalu dekat dengan otak.

2. Kurangi Bluetooth dan Headset Wireless
Menggunakan headset bisa menjadi pilihan untuk mengurangi radiasi ponsel. Namun ingat, pilih headset yang konvensional alias yang masih menggunakan kabel untuk terhubung dengan ponsel. Jangan menggunakan headset wireless. Fitur bluetooth di ponsel juga jangan terus menerus diaktifkan, gunakan seperlunya.

3. Speakerphone
Menggunakan speaker ketika bertelepon juga bisa menjadi pilihan. Namun tentu saja, ada rasa kurang nyaman ketika hal ini dilakukan di tempat publik. Tapi setidaknya, Anda tidak harus menempelkan ponsel di kepala ketika bertelepon. Jadi pilihan ini mungkin bisa digunakan ketika Anda tengah berada di tempat privat seperti di rumah.

4. Gunakan Casing Penahan Radiasi
Kekhawatiran radiasi ponsel belakangan memunculkan casing berkemampuan khusus yang diklaim bisa meminimalisir hantaran radiasi yang berasal dari ponsel. Jika dirasa diperlukan, mungkin Anda bisa mencarinya di pertokoan.

5. Sudut Ruangan
Hindari menerima telepon di sudut ruangan. Sudut ruangan yang biasanya sepi namun di sisi lain terkadang juga menjadi tempat di mana sinyal telepon menjadi lemah. Nah, sinyal yang lemah justru dikatakan memicu radiasi yang lebih tinggi. Hal ini berlaku pula di area yang sempit/kecil seperti lift.

6. Jangan Selalu Menempel
Ponsel yang Anda gunakan boleh saja menjadi gadget kesayangan, namun untuk kesehatan yang lebih baik, ada baiknya Anda jangan selalu nempel dengan ponsel tersebut. Ponsel yang tidak digunakan direkomendasikan ditaruh di tas atau di atas meja. Hal ini dikatakan lebih baik ketimbang ditempatkan di kantong celana.

7. Diam di Tempat Kala Menelepon
Ketika menerima telepon sebaiknya Anda tidak berjalan-jalan. Pasalnya, dalam keadaan bergerak maka sinyal ponsel akan terus mencari pancaran sinyal yang kuat dari base transceiver station (BTS). Aktivitas ini justru akan menguatkan radiasi.

8. Gunakan Dua Telinga
Hindari penggunaan satu bagian telinga ketika bertelepon. Misalnya, selalu menerima telepon dengan telinga bagian kiri saja. Menurut para ahli, hal ini justru tidak baik. Manfaatkan kedua telinga Anda untuk meminimalisir radiasi yang terpancar.
sumber: Ardhi Suryadhi - wolipop.com
READ MORE - TIPS-TIPS MENGURANGI BAHAYA RADIASI PONSEL

5 Website Dengan Penghasilan Terbesar Di Indonesia


Dengan menggunakan webestimated.com anda juga bisa memperkirakan harga dan penghasilan dari website atau blog anda! Berikut 5 situs termahal indonesia, dan berpenghasilan terbesar yang di urutkan berdasarkan alexa rank:


Kaskus - The Largest Indonesian Community
http://www.kaskus.us
Harga : $ 456,843 USD
Penghasilan / Hari : $ 4,245 USD
Google PageRank : 6 / 10
Alexa Rank : 260
http://www.webestimated.com/d/www.kaskus.us

Portal berisi berita aktual
http://www.detik.com
Harga : $ 871,348 USD
Penghasilan / Hari : $ 2,277 USD
Google PageRank : 7 / 10
Alexa Rank : 484
http://www.webestimated.com/d/www.detik.com



The largest MEGAPORTAL of Indonesia
http://www.kompas.com
Harga : $ 1,446,658 USD
Penghasilan / Hari : $ 1,545 USD
Google PageRank : 8 / 10
Alexa Rank : 715
http://www.webestimated.com/d/www.kompas.com



Layanan internet perbankan dari BCA
http://www.klikbca.com
Harga : $ 143,718 USD
Penghasilan / Hari : $ 2,229 USD
Google PageRank : 6 / 10
Alexa Rank : 991
http://www.webestimated.com/d/www.klikbca.com



Vivanews Portal Berita
http://www.vivanews.com
Harga : $ 122,409 USD
Penghasilan / Hari : $ 900 USD
Google PageRank : 6 / 10
Alexa Rank : 1,225
http://www.webestimated.com/d/www.vivanews.com

Sumber
READ MORE - 5 Website Dengan Penghasilan Terbesar Di Indonesia

Kisah Manis si Tukang Parkir Peraih Emas

http://www.lintas.me/images/2011-11/big/25df3b92f435f3b8905027912ec9b597.jpg

Muhammad Iqbal meraih emas di kelas 50 kilogram gaya bebas putra setelah mengalahkan pegulat Thailand, Kritsada Benmart, di Jakabaring, Palembang (16/11). Emas yang terbilang mengejutkan karena pegulat 20 tahun ini tak ditarget menjadi juara.

Iqbal pun mempersembahkan medali emas tersebut untuk orang-tuanya, sang bapak Nyompa, dan sang ibu, Tanwir. Ia berjanji, bonus dari emas itu digunakan untuk membeli rumah bagi orang-tuanya. "Mudah-mudahan duitnya cukup untuk membeli rumah, untuk kedua orang tua saya," kata Iqbal.

Ia berkisah, kehidupannya sejak kecil memang terbilang tak mampu. Putra kedua dari empat bersaudara ini kerap harus membantu perekonomian keluarga dengan melakukan apa saja. Mulai dari jadi tukang parkir, sampai jual lukisan.

Iqbal tak pernah malu melakukan apa saja untuk mendapatkan uang, sepanjang itu halal. "Setiap Minggu pagi saya selalu menjaga parkir kendaraan di Kantor Pemkot Samarinda karena kawasan itu menjadi tempat orang untuk berolahraga ringan seperti jalan dan jogging," tutur M. Iqbal seperti dikutip dari Antara.

"Terkadang saya juga ikut kerja nyuci motor, atau berjualan lukisan dan baju kaus di depan halaman KONI, pada bulan puasa atau pas ada keramaian lainnya, yang terpenting bisa mendapatkan duit halal," papar pria kelahiran 11 Oktober 1991 di kota Samarinda itu.

Semua upaya itu terpaksa dilakukan oleh M Iqbal, demi membantu orangtuanya yang dengan susah payah menghidupi dan menyekolahkan dia dan saudaranya, hingga dia saat ini bisa mengenyam bangku kuliah.

"Saya bersyukur masih bisa kuliah, sekarang saya semester empat di jurusan Hukum Universitas, Mulawarman Samarinda, memang satu tahun ini saya ijin karena ikut persiapan SEA Games, namun seusai SEA Games insya Allah saya akan teruskan kuliah lagi sampai selesai," kata Iqbal.

Sebagai atlet yang tidak diunggulkan mendapatkan emas, Iqbal mengaku sangat bersyukur dan bangga bisa mengibarkan bendera merah putih pada debut pertamanya di ajang SEA Games tersebut. "Selain untuk Bangsa dan Negara, medali ini juga saya persembahkan untuk kedua orang tua, semua pelatih dan teman-teman saya yang selalu memberikan motivasi dan doa, sehingga saya bisa berhasil seperti sekarang ini," tutur M Iqbal.
sumber
READ MORE - Kisah Manis si Tukang Parkir Peraih Emas

Tips Berburu Tiket Pesawat Murah

Simak tipsnya berikut ini seperti dikutip dari Foxbusiness.

1. Beli Tiket di Musim Transisi
Tiket pesawat biasanya lebih murah pada musim transisi, yaitu waktu di antara musim penerbangan ramai dan sepi. Setiap saat bisa jadi musim transisi, tergantung tempat tujuan Anda. Jika berencana bepergian ke Eropa, sebaiknya pesan tiket setelah bulan September.

Pada Oktober misalnya, penerbangan ke Inggris biasanya lebih nyaman karena kerumunan orang di bandara lebih sepi, ditambah temperatur yang nyaman dan tentunya tiket pesawat lebih murah. Jika ingin ke Karibia atau Meksiko, sebaiknya pilih antara bulan April dan Mei. Harga tiket di bulan-bulan tersebut biasanya turun karena merupakan masa pergantian dari liburan musim semi dan musim panas.

Tapi karena arus pengunjung yang sepi, industri wisata biasanya juga membatasi waktu kunjungan bagi para wisatawan. Pada musim ini, tempat-tempat wisata seperti museum dan taman hiburan mungkin akan tutup lebih awal dibandingkan musim liburan. Jadi pastikan Anda sudah punya tempat tujuan wisata alternatif sebelum pergi.

2. Manfaatkan Diskon
Sejumlah jasa penerbangan kerap memberikan diskon harga tiket pesawat di waktu-waktu tertentu. Biasanya, diskon diadakan untuk penerbangan dua minggu setelah pemesanan tiket, dan hari di pertengahan minggu.

Misalnya, jika Anda berencana pergi pada 8 September, mulailah memesan tiket pada 25 Agustus, dan pilih jadwal penerbangan di hari Rabu atau Kamis. Tapi kebijakan setiap penerbangan bisa berbeda-beda. Ada yang tiketnya harus dibeli dari jauh-jauh hari, ada pula yang mendekati jadwal penerbangan.

Untuk lebih pastinya, sering-seringlah mengecek website dan temukan penawaran-penawaran harga tiket yang menarik. Anda juga bisa berlangganan newsletter airlines agar mendapatkan info terbatu seputar tiket murah.

3. Cari Tahu Biaya Bagasi
Jika Anda harus mengeluarkan biaya tambahan untuk koper di bagasi, cari tahu berapa yang harus dikeluarkan sebelum membayar tarifnya. Sejumlah situs penerbangan dan travel biasanya memberikan informasi mengenal hal tersebut secara online. Cari informasi juga berapa besar biaya jika koper melebihi kapasitas muatan.

Kebijakan untuk biaya bagasi bisa berbeda untuk setiap maskapai penerbangan. Mungkin Anda juga akan dikenakan airport tax saat checking baggage yang besarnya bervariasi, tergantung tujuan penerbangan Anda. Semakin jauh, pajaknya juga semakin mahal.

4. Pesan Tiket Online dari Website Resmi
Rajin-rajinlah membuka website resmi perusahaan penerbangan untuk mengetahui sejumlah penawaran menarik. Dengan memesan tiket online dari website resminya, Anda mungkin akan mendapatkan harga atau penawaran spesial.

Agar tidak ketinggalan informasi diskon atau penjualan tiket murah, Anda bisa mem-follow Twitter dari maskapai penerbangan atau agen travel favorit Anda. Twitter biasanya menjadi ajang promosi bagi mereka, di samping iklan lewat website atau media cetak dan televisi. Bisa juga berlangganan newsletter di website airline tersebut untuk selalu mendapat promosi terbaru lewat email.

sumber
READ MORE - Tips Berburu Tiket Pesawat Murah

Mempercepat Koneksi Modem Pakai Botol Obat Nyamuk

Tips mengenai Mempercepat Koneksi Modem Pakai Botol Obat Nyamuk ini menggunakan modem USB, baik itu modem GSM maupun CDMA, pokoknya yang menggunakan antarmuka USB.


Yang anda butuhkan adalah :
- Kaleng anti nyamuk semprot ukuran 600ml
- Keping CD/DVD
- Modem USB

Mungkin anda akan berfikir mengapa dengan benda-benda tersebut kita bisa mempercepat koneksi internet modem USB.. Saya pun sampai saat ini belum menemukan alasan ilmiah nya, namun pada prakteknya, memang benar, sinyal modem yang saya gunakan menjadi full. Terserah, apakah anda percaya atau tidak, yang penting saya sudah berbagi ilmu saya disini.

Caranya :
Susun bahan-bahan diatas menjadi seperti pada gambar berikut.

Nb : Coba pindah-pindahkan kaleng anti nyamuk untuk mendapatkan sinyal yang lebih bagus...

SELAMAT MENCOBA!!

Sumber
READ MORE - Mempercepat Koneksi Modem Pakai Botol Obat Nyamuk

51 Tanda Orang Sukses


1.Berpikir layaknya orang kaya.

2.Tidak berpikir konsumtif.

3.Pintar mengelola arus kas.

4.Mampu membedakan aset dan liabilitas.

5.Selalu membangun Intangible Asset.

6.Bekerja untuk belajar, bukan demi uang.

7.Semangat serta percaya diri.

8.Mengenali dirinya dengan baik.

9.Memandang uang sebagai organisme.

10.Tak pernah mengeluh, merasa miskin atau kekurangan.

11.Siap Mental untuk menjadi Kaya.

12.Sangat mampu mengendalikan diri.

13.Memahami logika, Take and Give.

14.Berorientasi pada proses.

15.Mencintai perannya.

16.Mempercayai prinsip relativitas uang.

17.Memahami konsep Time value of Money.

18.Tak ingin bersusah payah.

19.Kreatif.

20.Menghargai gagasan yang berorientasi pada tindakan.

21.Open Mind.

22.Mampu menilai karakter orang lain.

23.Waspada terhadap pujian.

24.Terbuka menerima kritik.

25.Mampu memahami berbagai bentuk uang.

26.Mampu menggunakan sumber daya orang lain.

27.Tak pernah merasa puas.

28.Mampu mendeteksi ke mana uang mengalir.

29.Mengerti nilai yang tersembunyi.

30.Memiliki alasan yang kuat untuk setiap pengeluaran.

31.Menciptakan uang, bukan mencari uang.

32.Tahu persis bagaimana uangnya bekerja.

33.Fokus dan spesifik.

34.Percaya bahwa uang tidak tumbuh di pohon.

35.Tidak percaya Abnormal Return.

36.Mampu membedakan membuang lemak dan memangkas otot.

37.Cerdas secara finansial dan numerik.

38.Lebih suka berbelanja secara tunai.

39.Tak pernah minta kenaikan plafon kartu kredit.

40.Tidak bisa dirayu iklan konsumtif.

41.Menggunakan setiap aktifitas konsumsi sebagai sarana pembelajaran.

42.Selalu berpegang pada asas dan utilitas dalam berkonsumsi.

43.Mencari daya ungkit.

44.Peka terhadap detail.

45.Menghargai waktu.

46.Berani gagal.

47.Skeptis menghadapi semua proposal.

48.Disiplin terhadap anggaran.

49.Mampu membedakan Needs dan wants.

50.Membiarkan pihak lawan menawar terlebih dahulu.

51.Bisa melihat potensi terpendam dari segala sesuatu.

source
READ MORE - 51 Tanda Orang Sukses
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...